iDR - CLICKIT

BERANDA

Rabu, 14 September 2011

HAPPY BIRTHDAY MAMA

Opa dan Oma yang sangat mengasihi cucu-cucunya
Ku ingin merangkai KATA UCAPAN SELAMAT ULANG TAHUN untuk orang yang sangat special hari ini. Orang yang telah membuat aku ada di dunia ini. Seorang wanita cantik yang telah melahirkan aku dengan sangat sempurna, tanpa kurang satu apapun jua. Ialah Mamaku…
Wahai Mama yang jauh di sana…
Dengarkanlah nyanyian hatiku di hari bahagiamu ini…
Nyanyian hati dari seorang anak yang tak kan pernah bisa membalas semua pengorbananmu…
Seorang anak yang sering menjatuhkan airmatamu …
Berdosanya aku sebagai anak sehingga mama menjatuhkan air mata untukku…
Sesak di dada karena kenakalanku semasa kecil…
Sesak di dada karena kenakalanku ketika aku beranjak dewasa…
Sesak di dada karena kenakalanku tak mengindahkan ucapan mama…
Maafkan aku yang belum bisa sempurna menjadi anak seperti yang mama harapkan…
Sesempurna ketika mama melahirkan aku kala maut mengintai…
Wahai Mamaku yang selalu setia menjadi Ibuku…
Wahai Mamaku yang selalu setia menjadi Ibu dari kakakku…
Wahai Ibuku yang selalu setia dengan Papaku…
Selalu sabar dan tabah menjalani segala keterbatasan…
Begitu kuatnya dalam ketidakberdayaan…
Engkau laksana pahlawan di kehidupan ini…
Ku ingin dunia mengetahui bahwa...
HARI INI ADALAH ULANG TAHUNMU.


HAPPY BIRTHDAY OMA DAN MAMA TERSAYANG, OPA, ANAK-ANAK, MENANTU DAN CUCU-CUCUMU MENGASIHI OMA DAN MAMA SELALU.


Papi, Mami dan Elita
Mama Kika, Papa Bobby dan Josh


Opa dan Cucu-Cucu Tersayang Bung Josh dan Kaka Elita

Rabu, 03 Agustus 2011

HAPPY BIRTHDAY ELITA

Dua tahun lalu papi dan mamimu hampir putus asa ketika melihat disekeiling kamar bersalin dimana semua ibu-ibu disana telah melahirkan bayi mereka namun engkau tidak kunjung lahir nak. Seharian penuh papi dan mamimu tanpa letih dan lelah serta dibalut dengan semangat menanti kelahiranmu yang telah menunjukkan gejalanya pada hari Minggu dini hari pukul. 3.30 di tanggal 2 Agustus 2009. Namun engkau memilih untuk lahir di Senin pagi hari, tepat pada tanggal 03 Agustus 2009 pukul 5.25 anakku: 

Graciella Lovelita Yemima Paais

Tangis pertamamu ternyata tidak sendirian anakku. Engkau pun mengajak Papi untuk ikut serta dalam tangisanmu. Tangis seorang Ayah yang sangat bahagia, melihat bayi mungil lahir dari rahim Mamimu.Engkau adalah Anugerah dan sekaligus titipan Tuhan untuk Papi dan Mami. Terima kasih Tuhan….Engkau telah memberikan Anugerah-Mu kepadaku.Nak….hari demi hari telah engkau lalui hingga tak terasa usiamu sekarang sudah menginjak dua tahun. Dulu engkau hanya mampu menangis,akan tetapi sekarang engkau telah belajar untuk mengenali orang-orang di sekitarmu, engkau telah mampu berbicara, engkau telah mampu berjalan.  Di ulang tahunmu yang kedua ini, Papi hanya berpesan kepadamu Nak. Kelak engkau besar nanti, jadilah engkau manusia yang senantiasa taat, senantiasa mensyukuri berkat dan anugerah yang diberikan Tuhan kepadamu, jadilah engkau manusia yang jujur karena sekali engkau berdusta, maka orang tidak akan mempercayaimu lagi. Pegang teguh ajaran Firman TUHAN dalam setiap nafasmu. Jadilah engkau anak yang pandai, bantulah lingkunganmu ketika mereka membutuhkan pertolonganmu, dan bergunalah engkau bagi sesama.  Tidak ada yang bisa papi berikan kepadamu di hari ulang tahunmu ini, kecuali kasih sayang seorang ayah yang tulus kepada anaknya. Kecupan papi di keningmu sebagai ungkapan Selamat Ulang Tahun untukmu nak. Engkau akan lebih mengerti itu, dibandingkan papi mengucapkan kata selamat ulang tahun seribu kali.

Lihatlah ketika engkau baru saja lahir dan engkau sekarang ini nak. 


SELAMAT ULANG TAHUN ELITA..DOA PAPI DAN MAMI MENYERTAIMU! WE LOVE U SO MUCH.
             







                                                                        

Rabu, 20 April 2011

DOA BAPA KAMI

Jangan mengatakan BAPA, kalau sehari-hari tidak berlaku sebagai anak.
Jangan mengatakan KAMI, kalau engkau hidup tersendiri dalam egoismemu.
Jangan mengatakan YANG ADA DI SURGA, kalau hanya memikirkan hal-hal duniawi.
Jangan mengatakan DIMULIAKANLAH NAMAMU, kalau tidak menghormatiNya.
Jangan mengatakan TERJADILAH KEHENDAKMU,
kalau tidak mau menerimanya bila ternyata adalah berat dan pahit.
Jangan mengatakan BERILAH KAMI REJEKI PADA HARI INI,
kalau tidak prihatin akan mereka yang lapar, orang buta huruf dan tanpa harapan untuk besok.
Jangan mengatakan AMPUNILAH KESALAHAN KAMI,
kalau masih menyimpan kebencian terhadap saudaramu.
Jangan mengatakan JANGANLAH KAMI BIARKAN JATUH DALAM PENCOBAAN,
kalau masih bermaksud berbuat dosa.
Jangan mengatakan BEBASKANLAH KAMI DARI YANG JAHAT,
kalau tidak berani mengambil posisi melawan kejahatan. 

Jangan mengatakan AMEN, kalau tidak menganggap serius setiap kata doamu BAPA KAMI.

Kamis, 17 Februari 2011

KESEIMBANGAN HIDUP


Sediakanlah waktu untuk bekerja - Itu adalah harga keberhasilan
Sediakanlah waktu untuk berpikir – itu adalah sumber kekuatan
Sediakanlah waktu untuk bermain – itu adalah rahasia awet muda,
Sediakanlah waktu untuk membaca – itu adalah mata air kebijaksanaan. Sediakanlah waktu untuk menjadi peramah – itu adalah jalan menuju kebahagiaan
Sediakanlah waktu untuk bermimpi – itu menambatkan kereta anda ke bintang
Sediakanlah waktu untuk mengasihi dan dikasihi – itu adalah hak istimewa orang-orang yang sudah ditebus.
Sediakanlah waktu untuk melihat ke sekeliling – waktunya terlalu singkat untuk mementingkan  diri sendiri.
Sediakanlah waktu untuk tertawa – itu adalah musik dari jiwa kita.
Sediakanlah waktu bagi Allah – itu satu-satunya penanaman modal yang kekal dalam hidup ini.

(Ted W. Engstrom dan Edward R, Dayton, Seni Managemen bagi Pemimpin Kristen. )